.

Video #14 Kabar Terkini tentang Gim Video Prancis Bersama Mitra Kami The Lazy Monday: Menyelami “Baladins” karya studio Seed by Seed

🤝 Institut Prancis di Indonesia dan outlet media Indonesia The Lazy Monday telah bekerja sama pada tahun 2022 untuk memproduksi video tentang berita video game Prancis. Berjudul “The Lazy Monday”, seri ini memberikan suara kepada studio dan pengembang melalui wawancara dan tes game eksklusif.

🎮 Video ketiga belas sekarang tersedia! Kami akan membahas game RPG Baladins dari studio asal Prancis, Seed by Seed, bersama Antonin Demeilliez, Desainer Game dan Narasi serta salah satu pendiri studio tersebut.

Bersiaplah terbawa dalam perjalanan tak biasa ke dunia fantasi dan terbawa kegembiraan dalam petualangan RPG untuk 1 hingga 4 pemain ini. Tentukan sendiri ceritamu: selesaikan misi-mu sesuai keinginanmu, tetapi berhati-hatilah, karena naga akan mengirimmu kembali ke masa lalu setiap kali kamu gagal!

▶️ Untuk mengikuti perkembangan terkini gim video di Prancis, simak seluruh episode The Lazy Lundi yang diproduksi bersama mitra kami, The Lazy Monday. Seluruh video berbahasa Indonesia.

  • Video #1 dirilis 9 Juli 2022 | Gim-gim video seluler yang pernah sukses | Tautan YouTube
  • Video #2 dirilis 1 Agustus 2022 | Industri gim video di Prancis | Tautan YouTube
  • Video #3 dirilis 11 Oktober 2022 | Wawancara bersama Guillaume Jamet, Kepala Departemen Publishing Plug in Digital | Tautan YouTube
  • Video #4 dirilis 28 November 2022 | Gim-gim Prancis paling top dan sukses, salah satunya Assassin’s Creed | Tautan YouTube
  • Video #5 dirilis 27 Desember 2022 | VR di Prancis | Tautan YouTube
  • Video #6 dirilis 30 Januari 2023 | Gim video horor | Tautan YouTube
  • Video #7 dirilirs 27 Februari 2023 | Membuat gim video di hp | Tautan YouTube
  • Video #8 dirilis 3 April 2023 | Seperti apa masa depan gim strategi? bersama Quentin Lapeyre dan Joceline, Game Director dan 3D Animator Studio Shiro Games | Tautan YouTube
  • Video #9 dirilis 29 April 2023 | Gim-gim roguelite dan roguelike dari skena independen | Bersama Yannick Berthier, salah satu kreator gim Dead Cells untuk studio Motion Twin | Tautan YouTube
  • Video #10 dirilis 29 Mei 2023 | Gim-gim naratif AAA keluaran studio Quantic Dream | Bersama Grégorie DiaconuAssociate Game Director Quantic Dream | Tautan YouTube
  • Video #11 dirilis 27 September 2023 | Serial Horor “A Plague Tale” | Bersama Kevin Choteau, Game Director di Asobo Studio | Tautan YouTube
  • Video #12 dirilis 27 September 2023 | Menyelami game “Under the Waves” | Bersama Ronan Coiffec, direktur Parallel Studio | Tautan YouTube
  • Video #13 dari 21 Februari 2024 | Menyelami game “Banishers: Ghosts of New Eden” | Bersama Élise Galmard, Desainer Narasi Utama di studio Don’t Nod | Tautan YouTube

Bagikan:

WhatsApp
Facebook
Twitter