24 delegasi profesional Prancis akan menghadiri pameran perdagangan video game IGDX di Bali – yang pertama kalinya!
Sebagai bagian dari Immersion Gaming en Asie du Sud-Est 2024, edisi kedua dari misi penjelajahan ke Indonesia dan Singapura untuk para profesional video game Prancis dari tanggal 9 hingga 20 Oktober 2024, Institut français d’Indonésie dengan bangga mengumumkan bahwa delegasi yang terdiri dari sekitar 20 orang profesional Prancis akan menghadiri Indonesia Game Developer Exchange (“IGDX”).