Jelajahi warisan dan tantangan air bersih Indonesia di IFI!
Dalam rangka penyelenggaraan Forum Air Sedunia di Bali, Indonesia, IFI bekerja sama dengan Museum National d’Histoire Naturelle (MNHN), Universitas Kristen Satya Wacana, dan Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) mengadakan pameran bertajuk “Tantangan air bersih lintas zaman : sebuah tinjauan untuk warisan alam dan budaya Indonesia”. Pameran yang dihelat di lobi IFI Thamrin ini terbuka secara gratis hingga 31 Mei 2024.
Air bersih merupakan salah satu tantangan utama abad ini. Aliran sungai memainkan peranan penting dalam adaptasi dan perkembangan masyarakat, contohnya ketergantungan manusia pada ketersediaan air, eksploitasi dan pengelolaan lahan.
Pameran ini merupakan gambaran singkat dari beberapa situs di Indonesia, yang sebagian besar terkait dengan program konservasi UNESCO dan bertujuan untuk menyoroti pentingnya pelestarian sumber daya vital ini.
Jika Anda belum berkesempatan untuk datang dan melihat pameran secara langsung, silakan menyimak pamerannya di bawah ini: