.

Kerja Sama Untuk Bahasa Prancis

Di l’Institut Français d’Indonésie (IFI), kerjasama untuk bahasa Prancis bertujuan untuk :

  • Mempromosikan bahasa Prancis di Indonesia sebagai perantara persahabatan, pertukaran budaya, dan profesional.
  • Mengembangkan pengajaran bahasa Prancis, mendukung pengajar bahasa Prancis melalui peningkatan kapasitas dan sumber-sumber pedagogis.
  • Memfasilitasi pelatihan bahasa Prancis di pusat-pusat IFI, Alliances Françaises, di sekolah-sekolah (SMA, MAN, SMK), di perguruan tinggi (universitas, politeknik…) dan berbagai lembaga pelatihan profesional..

Program kerja Utama

  • Menawarkan program-program peningkatan kapasitas untuk para pengajar bahasa Prancis (lihat di bawah ini)
  • Mengadakan kelas-kelas dwi bahasa (persiapan untuk belajar ke Prancis) di sekolah-sekolah negri atau sekolah swasta Indonesia dengan penguatan bahasa Prancis dan mata pelajaran sains yang diajarkan dalam bahasa Prancis.
  • Menawarkan sertifikasi bahasa Prancis di Indonesia, terutama DELF dan DALF, ijazah resmi yang dikeluarkan oleh pemerintah Prancis untuk memfasilitasi studi lanjutan di Prancis dan masuk ke lingkup profesional.
  • Mengadakan sejumlah kegiatan : Fête de la Francophonie (pekan perayaan ikatan negara-negara berbahasa Prancis), lomba untuk pelajar dan pengajar.
  • Dukungan ke universitas-universitas Indonesia melalui penugasan peserta magang program master FLE (Februari sampai Juli).

Pelatihan ini terbuka untuk seluruh pengajar bahasa Prancis di Indonesia, tanpa memperhatikan status mereka. Partisipasi dalam pelatihan gratis selama masih ada tempat. Apabila Anda tertarik, pilihlah sampai 3 pelatihan dengan urutan preferensi Anda. Apabila Anda mengajar di pusat IFI atau Alliance Française, hubungi terlebih dahulu koordinator pengajaran (responsable des cours) sebelum mengajukan permintaan pelatihan.

Olimpiade bahasa Prancis / Olympiades du français
Sayembara bahasa Prancis bagi siswa SMA dan mahasiswa, pada bulan September, bulan bahasa di Indonesia.

Lomba IFprof Kreatif
Segera!

Pekan negara berbahasa Prancis / Semaine de la Francophonie
Rendez-vous bulan Maret, sahabat la francophonie !

Hari Internasional para pengajar bahasa Prancis
Diselenggarakan oleh Asosiasi Pengajar Bahasa Prancis di Indonesia (APFI) bekerja sama dengan IFI pada 28 November.

Mahasiswa au pair di Prancis
Untuk mahasiwa yang ingin tinggal di satu keluarga Prancis (au pair), sambil mengikuti kursus dan mengurus anak kecil, silakan mengunduh informasi dalam bahasa Prancis atau bahasa Indonesia.

Tautan penting persiapan pengajaran bahasa Prancis silakan klik di sini

Mitra kami:

  • KEMDIKBUD, Kementrian Pendidikan Nasional dan Kebudayaan
  • Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa, Kemdikbud
  • PusKurBuk, Kemdikbud
  • P4TK bahasa, Kemdikbud
  • APFI (Asosiasi Pengajar Bahasa Prancis di Indonesia )
  • Universitas : UNIMED, UNILA, UI, UNJ, UNPAD, UPI, UNNES, UGM, UNY, UNIBRAW, UNTAD, UNTAN, UNHAS, UNIMA, UHO, STBA