Gratis
Tonton secara gratis di: Situs IF Cinéma à la carte
Secara tradisi, bulan Mei adalah bulan sinema, ditandai dengan penyelenggaraan perhelatan besar Festival Film Cannes.
Sebagai penghormatan kepada Festival Film Cannes, Institut Français menawarkan 4 film terseleksi dalam kategori Un certain regard pada 10 Mei – 10 Juni 2021. Film-film tersebut dapat Anda tonton gratis (streaming) dan tanpa perlu mendaftar di halaman IF Cinéma à la carte.
L’Atelier (The Workshop)
Sutradara: Laurent Cantet | Seleksi Un certain regard – Cannes 2017
Suatu musim panas di La Ciotat. Antoine setuju untuk mengikuti sebuah workshop menulis bersama beberapa anak muda lainnya yang sedang mengikuti program integrasi sosial. Mereka mendapat tugas untuk menulis sebuah novel misteri dengan bimbingan seorang penulis kenamaan, Olivia. Tulisan mereka akan mengungkit masa lalu kota tersebut; kota pekerja dengan galangan kapalnya yang ditutup 25 tahun yang lalu. Antoine sama sekali tidak tertarik dengan nostalgia itu. Ia lebih terpikat dengan kengerian dunia saat ini. Tidak perlu waktu lama bagi dirinya untuk menentang Olivia dan kelompoknya. Kekejaman yang ditunjukkan Antoine dalam penceritaannya memantik sinyal bahaya yang sekaligus memukau.
Bird People
Sutradara: Pascale Ferran | Seleksi Un certain regard – Cannes 2014
Saat transit di sebuah hotel internasional dekat Roissy, seorang insinyur komputer dari Amerika yang sedang mengalami tekanan berat pekerjaan dan emosional, memutuskan untuk mengubah jalan hidupnya secara drastis. Beberapa jam kemudian, seorang perempuan muda pelayan hotel mengalami sebuah transisi, eksistensinya terguncang setelah sebuah peristiwa supranatural terjadi.
Barbara
Sutradara: Mathieu Amalric | Seleksi Un certain regard – Cannes 2017
Seorang aktris hendak memerankan Barbara, syuting sebentar lagi dimulai. Ia pun mempelajari sosoknya, suaranya, lagu-lagunya, partitur-partiturnya, gestur tubuhnya, rajutannya, dan adegan-adegan dalam film tersebut. Semua berjalan baik. Karakter Barbara menjelma dalam dirinya, bahkan menginvasinya. Sang sutradara juga bekerja, berkenalan dengan Barbara melalui pertemuan-pertemuan, melalui arsip-arsip, melalui musiknya. Ia membiarkan dirinya tenggelam, dikuasai, terinspirasi. Tetapi oleh siapa? Sang artis atau Barbara?
Run
Sutradara: Philippe Lacote | Seleksi Un certain regard – Cannes 2014
Run melarikan diri… Ia baru saja membunuh Perdana Menteri. Karenanya, ia harus menyamar sebagai orang gila, berkeliaran di kota. Kemudian kita melihat kilasan-kilasan balik dalam hidupnya: masa kecilnya bersama guru Tourou ketika ia bermimpi menjadi pawang pembuat hujan; petualangannya bersama Gladys si Tukang Makan; masa lalunya saat ia bergabung dengan grup militan Jeune Patriot di tengah pusaran konflik politik dan militer Pantai Gading. Sepanjang hidupnya, Run tidak pernah memilih apa-apa yang terjadi pada dirinya. Setiap kali ia terseret dalam takdirnya, ia melarikan diri. Itulah mengapa ia dipanggil Run.